Jurnalis Minta Mutasi Kanit Regident Polres Lutra Ditinjau
Redaksi
Senin, September 03, 2018 | 08:18 WIB
Last Updated
2021-03-08T07:54:53Z
AKSIOMA.CO.ID,LUTRA - Sebagai mitra Polres Luwu Utara (Lutra), Jurnalis meminta mutasi Kanit Regiden Satlantas Polres Lutra ditinjau ulang.
Berdasarkan Surat Telegram Kapolda Sulsel (27/8) lalu, Kepala Unit Registrasi dan Identifikasi (Kanit Regident) Polres Lutra, IPDA Muh Idris, ikut pindah jabatan menjadi Panit 3 di Ditsabhara Polda Sulsel.
Ketua DPD Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Luwu Utara, Muhammad Ibnu, menilai Kanit Regiden Satlantas Polres Lutra sangat profesional sebagai mitra Jurnalis.
"Pak Idris adalah sosok yang sangat dekat dengan jurnalis, sikapnya yang profesional dan selalu terbuka memberi informasi terkait fungsinya," kata Muhammada Ibnu.
Lanjut Muhammad Ibnu mengatakan, IPDA Muh Idris telah banyak berperan dalam berbagai aksi-aksi sosial di Luwu Utara, bahkan pernah viral saat dia membopong seorang lansia yang akan membayar pajak kendaaraan.
Senada dengan rekannya, Dedi, salah seorang jurnalis dari matarakyatmu.com yang menyayangkan mutasi terhadap IPDA Muh Idris tersebut.
"Pak Idris sudah seperti keluarga dari Jurnalis Luwu Utara, walau itu adalah hak dari pihak polda, namun kami berharap mutasi itu ditinjau kembali," pungkas Dedi.(*)
Editor: Abhy
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
SOPPENGTERKINI.COM,GOWA - Bupati Wajo terpilih DR Amran Mahmud menghadiri Reuni Akbar Angkatan 89 Yassiwajori yang diberi tema “Kembali dal...
-
AKSIOMA.CO.ID,MAKASSAR - Innalillahi wainnailahi rajiun .. Atas nama keluarga besar Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Sulawesi Selatan (PWNU...
-
AKSIOMA.CO.ID,WAJO - Dewan adat berserta masyarakat Belawa Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, terbukti masih terus menjaga dan melestarikan b...
-
AKSIOMA.CO.ID,WAJO - Seorang pria dilaporkan tewas tabrak lari pengendara roda Empat di kawasan Maroanging Desa Bulu Patila, Kecamatan Pamm...
-
Kades Baringeng foto bersama usai pelantikan AKSIOMA.CO.ID ,SOPPENG --Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak SE resmi melantik 29 Orang Kepala De...