Balihonya Dirusak, Juwita: Sudah Banyak Panik Mungkin Yah.?
Redaksi
Selasa, November 06, 2018 | 00:19 WIB
Last Updated
2021-03-08T07:54:33Z
KLIKWAJO.COM,WAJO - Pengrusakan baliho dan spanduk Calon Anggota Legislatif DPRD Wajo daerah pemilihan 2 (Tanasitolo dan Majauleng) No Urut 2 dari Partai PAN, Juwita kembali terjadi. Kali ini baliho pengusaha perempuan ini dirusak di Desa Wajoriaja, Kecamatan Tanasitolo, Senin 5/11/2018.
Alat Peraga Kampanye milik Juwita nampak sengaja disobek hingga menyebabkan beberapa bagian terlihat rusak. Pengrusakan baliho Juwita disinyalir dilakukan oleh oknum tak bertanggung jawab
Juwita sangat menyesalkan pengrusakan alat peraga kampanye miliknya itu, dirinya berharap para politisi, simaptisan atau pendukung sekiranya dapat memberikan pendidikan politik yang santun tanpa merusak alat sosialisasi.
"Saya menyesalkan kejadian semacam ini, sudah 2 kali hal ini terjadi perusakan baliho milik saya, namun saya selalu memberikan pemahaman kepada tim saya bahwa kita harus santun, sudah banyak panik mungkin yah,” ungkap Juwita.
Salah seorang warga Tanasitolo, Rauf sangat menyesalkan kejadian perusakan alat peraga Caleg PAN tersebut, dirinya menilai ada kesengajaan perusakan. Pasalnya, hanya baliho Juwita yang rusak.
"Inimi kejadian tidak baik bagi pendidikan politik masyarakat, saya lihat di lokasi sana banyak baliho lain, namun kenapa ada dirusaki dan lainnya masih utuh,” ungkap Rauf.(*)
Editor: Abhy
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
AKSIOMA.MEDIA, Buton Tengah - Pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) II, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Buton Teng...
-
Heriyanto. (Dok. Aksioma.co.id) Aksioma.co.id , Wajo - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Wajo meminta Paslon Bupati/Wakil...
-
AKSIOMA.CO.ID, MAKASSAR - Pejabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Soni Sumarsono berhasil menginisiasi mars Pemerintah Provinsi (Pemprov...
-
AKSIOMA.MEDIA, BUTON TENGAH , Pada Pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) I Ikatan Bidan Indonesia (IBI) di Kabupaten Buton Tengah (...
-
Peserta sosialisasi Pendidikan Pemilih Pemilihan Umum Tahun 2019, Ahad (02/12/2018). AKSIOMA.CO.ID,WAJO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabup...