(Bupati Soppeng Saat menerima Swasti Saba Wistara Tahun 2017 lalu)
AKSIOMA.CO.ID,SOPPENG. Setelah mendapatkan penghargaan Swasti Saba Wistara ditahun 2015 dan 2017. Akhirnya Kabupaten Soppeng kembali mendapatkan Penghargaan Swasti Saba Wistara yang ketiga kalinya di tahun 2019.
Torehan prestasi yang diraih Pemerintah Kabupaten Soppeng semakin bertambah, terutama prestasi yang berkaitan dengan peningkatan derajat kesehatan Masyarakat.
Kepala Bappelitbangda Kabupaten Soppeng, Nurlina Adam mengatakan, penghargaan yang diraih ini adalah kebersamaan dan dukungan semua pihak yang telah kompak dan bekerjasama.
"Terima kasih kami ucapkan kepada para SKPD, Kabag, Camat, Kades/Lurah, TP PKK, Forum Kabupaten Sehat, Forkom Kecamatan Sehat, Forkom Desa/Kelurahan Sehat serta seluruh masyarakat Kabupaten Soppeng" ungkapnya.
Menurutnya hal ini tak lepas dari bimbingan Bapak Bupati A Kaswadi Razak, Kabupaten Soppeng mampu mempertahan predikat "Wistara" Kabupaten Sehat.
Berdasarkan Surat dari Menteri Dalam Negeri kepada Gubernur/Bupati/Walikota dan Ketua Tim Pembina KKS (Kepala Bappelitbangda) dan Ketua Forum KKS mengundang untuk menerimaan penghargaan Swasti Saba tahun 2019 yang akan berlangsung pada 19 November mendatang di Ruang Sasana Bhakti Praja Kementerian Dalam Negeri, Jakarta Pusat.
Penulis: Ami
Editor: Reza